Friday, January 2, 2015

Air Infus - Trend Baru Gaya Hidup Sehat

Air infus menjadi trend baru gaya hidup sehat. Air infus adalah air putih yang berisi potongan buah didalamnya. Berbeda dengan jus yang mencampur air dan buah-buahan kemudian diblender, air infus hanya memasukan potongan buah dan didiamkan selama beberapa jam. Dari potongan buah yang dimasukan kedalam air putih tersebut, dipercaya bahwa sari-sari buah akan keluar sehingga air tersebut memiliki khasiat yang lebih dari air putih biasanya. Air yang dimasukkan potongan buah biasanya akan memiliki rasa hampir sama seperti buah asalnya, tetapi dari segi warna air tidak akan berubah secara signifikan, hanya akan berubah sedikit mengikuti buah-buahan campurannya.

Bagi anda yang jarang atau kurang suka minum air putih, air infus mungkin cocok untuk Anda. Pergunakan buah yang Anda sukai untuk membuat air infus. Buah-buahan yang digunakan tidak ada syarat khusus, hanya saja buah yang biasa dipakai adalah lemon, jeruk nipis, strawberry, apel, nanas, anggur, jeruk, kiwi, mentimun dan belimbing. Selain buah-buahan tersebut tentunya Anda bisa menyesuaikan dengan selera, tetapi pilihlan buah yang terasa agak asam, karena buah yang manis biasanya akan cepat membuat bosan untuk diminum.

Bagaimana cara membuat air infus ? Mudah sekali. Anda bisa memasukan irisan buah pada wadah air yang berisi setengah liter atau Anda juga bisa menggunakan gelas. Potongan buah yang sudah diiris tipis biasanya berjumlah 10-15 iris. Selain itu, Anda bisa memasukan beberapa jenis buah sekaligus. Agar air infus terasa lebih segar dan nikmat, Anda bisa masukan ke dalam kulkas. Contohnya seperti dibawah ini.


air infus, trend baru gaya hidup sehat


Apa keunggulan air infus ? Proses perendaman buah dan tercampurnya sari buah ke dalam air dipercaya dapat membantu proses detoksifikasi dalam tubuh. Buah yang digunakan sangat baik bagi tubuh karena mengandung vitamin dan mineral yang mampu mengeluarkan racun. Bagi orang yang malas atau tidak suka meminum air putih, air infus ini sangat membantu. Rasa yang ditimbulkan dari sari buah yang terserap dalam air memberikan sensasi dan rasa yang berbeda dari air putih biasa. Seperti kita ketahui, air sangat dibutuhkan bagi tubuh, dengan air infus ini tubuh akan mendapatkan jumlah cairan yang cukup ditambah khasiat dari buah yang dimasukan kedalamnya.

Mengapa air infus menjadi trend kesehatan terbaru ? Air infus adalah salah satu cara yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh. Selain tubuh mendapatkan mineral yang cukup, terdapat pula sari buah yang memiliki banyak kandungan vitamin didalamnya. Air infus sangat mudah dibuat, buah untuk membuat air infus pun sangat mudah didapatkan. Selain itu, warna-warna cantik yang ditimbulkan pasti akan membuat Anda tertarik untuk mencoba membuat air infus ini.

Siapa saja yang cocok meminum air infus ? Air infus cocok diminum siapa saja apalagi Anda yang memiliki masalah dehidrasi. Air infus bukan saja sekedar air yang memiliki sari buah. Lebih dari itu, air infus dapat membuat Anda ketagihan untuk minum. Apalagi di cuaca yang panas, meminum air infus dingin akan sangat menyegarkan. Sedangkan untuk cuaca yang tidak menentu, sangat baik untuk meminum air infus untuk detoksifikasi, agar tubuh lebih sehat.


Baca juga artikel sebelumnya latihan membentuk perut yang rata